Buka Puasa KSN dan RSA

Buka Puasa KSN dan RSA

Bekasi, AdaNews,- Buka Puasa Bersama Koperasi Sekar Nusa dan Mitra Rumah Serba Ada.

13 Maret 2025, Pengurus Koperasi Sekar Nusa di undang oleh Mitra Rumah Serba Ada untuk acara buka puasa bersama di Rumah Makan Kajoemanis, Cibubur. Acara buka puasa bersama ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus momen untuk mempererat hubungan kerja sama yang telah terjalin, Pengurus KSN tiba di Lokasi sekitar jam 17.00 WIB.

Acara dibuka dengan ramah tamah hangat dari ketua koperasi yang mengapresiasi kehadiran seluruh mitra dan pengurus. Beliau menyampaikan pentingnya kerja sama yang baik dan saling menjaga silaturahmi untuk mencapai tujuan koperasi, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri, di mana koperasi memiliki tanggung jawab untuk penyediaan parsel lebaran di perusahaan.

Acara dibuat santai dengan berkaraoke yang difasilitasi oleh RM Kajoemanis. Beberapa lagu favorit sempat didendangkan dengan suara khas masing-masing, menciptakan suasana semakin akrab. Pengurus KSN serta Mitra Rumah Serba Ada berbincang santai, berbagi pengalaman, dan mendiskusikan berbagai hal terkait operasional koperasi serta pengalaman RSA dalam menjalankan bisnisnya. Banyak inspirasi dan pengalaman membangun dalam perbincangan ini, yang semakin memperkuat semangat kebersamaan.

Waktu berbuka pun tiba. Hidangan khas Nusantara yang telah tersaji di meja menjadi pelepas dahaga dan lapar setelah seharian berpuasa. Semua menikmati sajian dengan penuh kebersyukuran, sembari melanjutkan obrolan ringan yang semakin mencairkan suasana.

Acara dilanjutkan dengan obrolan santai terkait koordinasi persiapan parsel Lebaran. Pengurus koperasi dan mitra berdialog mengenai jumlah parsel, jenis produk, serta mekanisme distribusi agar dalam proses distribusi dapat berjalan dengan baik.

Buka puasa bersama ini bukan sekadar momen berbagi hidangan, tetapi juga ajang mempererat tali silaturahmi dan memperkokoh kerja sama dalam menjalankan roda koperasi untuk kesejahteraan bersama.

 

 

Mengakhiri perbincangan Kami berkumpul untuk bersalaman dan dilanjut sesi foto bersama. Dengan wajah ceria dan penuh kehangatan, momen ini diabadikan sebagai kenang-kenangan KSN dan RSA. Foto bersama ini menjadi simbol semangat kerja sama yang akan terus dijaga dan ditingkatkan ke depannya.